Kamis, 18 Maret 2021

Amalan Untuk Memulai Usaha


Oleh Ustadz Sinar Agama http://www.facebook.com/groups/210570692321068/doc/324618630916273/ Oleh Anggelia Sulqani Zahra pada 2 Februari 2012 pukul 18:11


Fatimah Zahra: Salam…

Saya mohon kirim amalan buat saya untuk memulai usaha. Amalan plus riwayat amalan tersebut. Soalnya saya sudah jatuh bangun memulai usaha dengan berbagai amalan tetapi selalu nihil.Apa saja yang harus dilakukan sebelum memulai usaha,terimakasih atas jawaban antum..izinkan adik saya Barry Wahab Shany Zahfa menyimak...

Sinar Agama: Salam dan terimakasih permintaannya:

(1). Terharu sekali mendengar usaha gigihmu yang tidak kenal putus asa, karena Tuhan menyukai orang ulet seperti kamu..

(2). Usaha itu harus diketahui dulu halal-haramnya. Kemudian, kalau sudah tahu halalnya, maka tanya dan sini untuk mengertinya dengan baik, kalau belum tahu. Dan kalau sudah tahu, baru memulainya dengan memilih partner dan lahan/pasar yang tepat. Walhasil harus seprofesional mungkin.

(3). Kalau kamu syi’ah, maka bagus kalau bertawassul dulu, terutama kepada imam Mahdi as, walau dengan hanya mengucap salam kepada beliau as dan berkata “Ya Imam Adrikni”.

(4). Tentu saja, dalam hati harus ditanam keyakinan dan baik sangka pada Allah dan selalu menyebut namaNya serta shalat pada Nabi saww dan Ahlulbaitnya as.

(5). Dalam hati juga harus ditanam baik sangka pada Tuhan, bahwa kalaulah baik, maka Ia akan menolongmu dan kalau tidak maslahat maka Ia akan melindungimu hingga pindah ke usaha lainnya, atau tetap dalam keadaan kurang lancar.

(6). Untuk doanya, banyak sekali. Salah satunya doa imam Ali as yang saya ambil dari kitab al- Shahiifatu al-Imaami Ali as adalah (bagusnya selalu baca bismillah dan shalawat):


Wassalam.

Muhammad Wahid, Edo Saputra dan 6 orang lainnya menyukai ini.


Edo Saputra: Asalammualaikum afwan ustadz SA, saya pernah bekerja di salah satu jasa keuangan diJakarta, sehubungan perkerjaan tersebut menurut agama,kurang baik maka, saya beralih kepada usaha lain.

Usaha yang akan saya geluti ini di bidang tambang yaitu ngadulang lahan emas yang berada di Kalimantan Barat.

Nah,yang ingin saya tanyakan bagaimana caranya supaya bisa berhasil dalam usaha pertama saya,,?

Dan doa atau hiris apa yang harus saya amalkan..? Syukron ustadz..


Sinar Agama: Edo: Salah satu yang manjur untuk mendapat pahala dan rejeki, adalah banyak sekali istighfar, kalau perlu ratusan atau ribuan setiap hari. Banyak shalawat juga dapat banyak mendatangkan kebaikan. Yang lainnya, bisa dengan memakai cincin batu-batuan, seperti jemerrud, firuz, aqiq...dan seterusnya...tapi lakukan karena disunnahkan agama dan termasuk makhluk yang berdoa keapda Allah. Jadi, bukan cincin itu yang dapat memberi. Tapi Allah yang memberi karena kita telah patuh pada kesunnahan yang diajarkanNya melalui NabiNya saww dan karena Tuhan sendiri yang mengatakan bahwa semua benda itu bertasbih kepadaNya.


Ammar Dalil Gisting: Allahumma shalli ‘ala Muhammad wa aali Muhammad wa ‘ajjil farajahum..

Edo Saputra: Terimakasih ustadz SA, oh ya ustadz kalau kita pake akik dan sejenisnya, kalau mau buang air besar harus dilepas apakah dibenarkan?


3 Februari 2013 pukul 21:17



اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وآلِ مُحَمَّدٍ وعَجِّلْ فَرَجَهُمْ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar