Ghadir Khum

Bismillahirrahmanirrahim, ...

Hari Raya Agung Iedul Ghadir, setiap tanggl 18 Dzulhijjah adalah Hari Raya terpenting untuk Umat Islam.

Rasulullah saww bersabda: 

“... Wahai manusia (kalian semua), sesungguhnya Allah adalah waliku (yang berkuasa atasku) sedang aku wali semua mukminin dan lebih wali/utama/menguasai terhadap mereka dari diri mereka sendiri. Barang siapa yang aku adalah walinya, maka Ali adalah walinya juga. 

Ya Allah, bantulah yang menjadikannya -Ali- sebagai walinya dan musuhilah yang memusuhinya. Wahai manusia, sesungguhnya aku akan mendahului kalian (meninggalkan dunia) dan kalian akan memasuki Haudh (telaga) yang lebarnya antara Bushraa (kota di Suriah atau Bashrah di Iraq?) sampai ke San-’aa’, diantara keduanya terdapat cawan-cawan dari perak sebanyak bintang- bintang, dan aku akan bertanya kepada kalian tentang Tsaqalain (dua hal yang berat) itu dikala kalian mendatangiku, bagaimana kalian menjaga keduanya setelah aku. 

Hal berat yang pertama adalah Kitabullah ‘Azza wajallah dimana satu ujungnya di Tangan Allah dan ujung lainnya di tangan kalian, karena itu peganglah ia dengan erat hingga kalian tidak sesat dan janganlah kalian berubah. Hal berat yang ke dua adalah Ahlulbaitku. Sesungguhnya telah dikabarkan kepadaku dari Yang Maha Lembut dan Maha Tahu, bahwa keduanya tidak akan pernah berpisah sampai keduanya menjumpai aku di telaga.” 

Sinar Agama: 3-11-2012, Bismilllah: Hari Ied Ghadir. 
Kuhaturkan ucapan “Selamat Hari  Besar Ghadiir” kepada junjungan Nabi besar Muhammad saww dan seluruh Ahlulbait as  terutama imam Mahdi as. Begitu pula kepada semua ulama terutama Rahbar tercinta hf, dan segenap kaum mukminin dan mukminat, terutama para shahabat- shahabat di fb ini. ... 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar